Alhamdulillah hari ini aku tidak memiliki agenda yang begitu banyak seperti hari-hari biasanya. Aku lebih memilih untuk berdiam diri di Ma ’had tercinta bersama teman-temanku yang baru saja kembali dari kampung halaman mereka. Berkumpul dan ngobrol –ngobrol di waktu luang bersama teman-teman juga merupakan momen yang begitu penting, karena dengan ini juga kedekatan emosional antara kami bisa terjalin dengan baik :-).
Canda tawa, suka duka, berbagi pengalaman, dan saling sharing ilmu antar satu dengan yang lainnya merupakan hal yang sudah biasa. Apalagi jurusanku adalah Teknik Informatika, yang memang dituntut dalam setiap pekerjaan dilakukan secara bersama (Team Work). Jika ada yang belum paham mengenai suatu topik permasalahan, maka yang lainnya berusaha untuk memecahkan masalahnya secara bersama-sama. Dan Alhamdulillah Allah memberikanku teman-teman yang luar biasa, yang mau dengan ikhlas membagi ilmunya kepadaku walaupun sedikit .
Oya…, Selain itu aku hari ini aku juga sempat menemani temanku Ihsan ke warnet yang tidak jauh dari kampus dan asramaku. Maklumlah karena dia sudah tidak tahan lagi untuk segera mendownload film favoritnya Detektif Konan. Aku juga tidak ketinggalan untuk browsing di internet mengenai perkembangan-perkembangan teknologi di tahun 2012 ini. Sesuai dengan jurusanku, maka aku juga harus selalu update mengenai perkembangan teknologi.
Tidak begitu lama kami berada di warnet, karena setelah itu kami berdua harus kembali ke Ma’had karena langit semakin gelap. Itulah sedikit aktifitas yang aku lakukan pada akhir pekan ini dan aku berharap bisa menjadi pelajaran tersendiri bagiku, serta aku juga berharap akhir pekan ini bisa menyenangkan bagi kalian semua dan semoga membawa manfaat. Sampai jumpa di ceritaku yang selanjutnya…. :-).
No comments:
Post a Comment